Sabtu, 13 Oktober 2012

Raja Sapta Oktohari Investasi 38 T di Karimun

Sumber: www.haluankepri.com

KARIMUN (HK)- PT Citra Putra Mandiri akan membangun industri penyulingan minyak dan pariwisata (resort) senilai Rp38,820 triliun di kawasan Karimun Anak, Kabupaten Karimun, Kepri.
Rencana pembangunan itu dituangkan dalam Memorandum of Understanding (MoU) yang ditandangani Direktur PT Citra Putra Mandiri, Raja Sapta Oktohari dan Bupati Karimun, Nurdin Basirun, Jumat (12/10).

Penandatanganan MoU itu juga disaksikan Gubernur Kepri HM Sani dan Wakil Menteri ESDM, Rudi Rubiandini di sela-sela puncak HUT Kabupaten Karimun ke-13 di rumah Dinas Bupati Karimun.

Nilai investasi PT Citra Putra Mandiri untuk bidang penyulingan minyak sebesar 4 miliar USD dengan luas lahan 60 hektar. Sementara bidang pariwisata (resort) nilai investasi sebesar Rp500 miliar dengan luas lahan 788 hektar dengan penyerapan tenaga kerja sekitar 300 orang.

Direktur PT Citra Putra Mandiri, Raja Sapta Oktohari mengatakan, salah satu alasan perusahannya memilih Karimun sebagai lahan investasi lantaran posisi Karimun berada di kawasan yang sangat strategis, berhadapan langsung dengan pintu gerbang lalu lintas dunia.

"Karimun kan salah satu gerbangnya Indonesia. Kalau investasi di sini pasti akan berdampak terhadap ekonomi nasional. Kalau kita melakukan investasi di sini, tidak terbatas berorientasi kepada ekonomi lokal, namun akan mempengaruhi investasi nasional secara keseluruhan," ujar Raja Sapta Oktohari atau biasa disapa Okto ini.

Okto yang juga Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) ini mengungkapkan peluang investasi di Karimun sangat bagus dan menjanjikan. Sehingga ia tidak mau menyia-nyiakan kesempatan untuk mengembangkan bisnis penyulingan BBM dan resortnya di sekitar perairan Karimun Anak yang berhadapan langsung dengan Selat Malaka.

Selain PT Citra Putra Mandiri, Okto juga memiliki perusahaan lain seperti, PT Christal Tiga Azhar yang bergerak di bidang transportasi, Mahkota Promotion yang menangani bidang industri olahraga termasuk tinju dan entertainment.

Bukan itu saja, Okto juga mendirikan PT Mikapindo (trading) yang saat ini sedang memperluas jaringan ke bidang energy dan shipping.

Selain PT Citra Putra Mandiri, bupati juga menandatangani MoU dengan perusahaan lainnya. Di antaranya PT Putra Bengkong Sunrise. Perusahaan ini bergerak di bidang jasa terpadu di kawasan FTZ dengan nilai investasi Rp335 miliar. Selanjutnya, PT Sumatera Karimun Shipyard bergerak di bidang industri pembuatan kapal dan bangunan terapung dengan nilai investasi 30 juta USD. Selain itu PT Soma Daya Utama yang bergerak di bidang industri pembangunan pembangkit listrik tenaga uap dengan nilai investasi Rp855 miliar.

Selanjutnya PT Karya Maritim Makmur, perusahaan yang bergerak di bidang perbaikan dan pemotongan kapal dengan nilai investasi Rp25 miliar. Dan PT Karimun Kostal Maritim dengan nilai investasi Rp100 miliar. (ham)

Baca Tautan Menarik HIPMI:
Link wajib Anda baca :
http://www.restojantan.blogspot.com/2012/10/hipmi-for-indonesia-pengusaha-pejuang.html
http://www.restojantan.blogspot.com/2012/10/jawa-timur-rujak-banyak-makanan-enak.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar